Lawan Gejala PMS dengan 5 Makanan Berikut

Sariagri - Sindrom pramenstruasi (PMS) dapat menyerang kamu entah dari mana. Kamu bisa merasa kesal, kembung, lelah atau kram perut. Sangat menyebalkan jika PMS menyerang ketika kamu melakukan aktivitas penting seperti bekerja. Dokter Obgyn Linda Bradley, MD. mengatakan "Olahraga dan makan dengan benar dapat mengontrol kembung, moody, cepat marah, dan perubahan suasana hati yang terkait dengan PMS." Bradley merekomendasikan untuk melakukan setidaknya 150 menit olahraga sedang per minggu atau 75 menit aktivitas aerobik intens per minggu. Selain olahraga, berikut makanan yang bisa dikonsumsi untuk menghindari gejala PMS mengutip Cleveland Clinic. 1. Makanan dengan Sedikit Garam Masak makanan sendiri daripada makan makanan cepat saji atau makanan olahan karena garam, seperti gula, tersembunyi di ribuan tempat. Cobalah sup kalengan atau roti yang mengandung natrium. Makan makanan dengan sedikit garam sangat dianjurkan bagi kamu yang PMS dengan gejala kembung, nyeri payudara atau tangan bengkak. 2. Perbanyak Buah dan Sayuran Fokuslah dengan makan sayur dari berbagai jenis dan warna untuk mendapatkan lebih banyak nutrisi. Sayuran seperti kangkung, lobak hijau atau lobak kaya akan zat besi dan vitamin B, yang dapat membantu menangkal kelelahan. Selain itu, cobalah menumis sayuran dengan minyak zaitun dan menaburkan bawang putih cincang segar, bawang merah cincang dan sedikit cuka balsamic. 3. Minum Banyak Air Dr Bradley merekomendasikan agar wanita minum setidaknya 64 ons air setiap hari untuk membantu mengurangi kembung dan membantu pencernaan. Tidak suka rasa air? Beri air perasan lemon, limau atau irisan mentimun. Jangan takut untuk berkreasi dengan air! 4. Makan Lebih Banyak Kalsium Satu studi menunjukkan bahwa suplemen kalsium adalah metode yang efektif untuk mengurangi gangguan mood selama PMS. Makan lebih banyak kalsium seperti yogurt, susu, produk kedelai, dan keju rendah lemak, juga dapat mengurangi berbagai gejala PMS. 5. Konsumsi vitamin D Selain suplemen, vitamin D ditemukan secara alami dalam makanan seperti sarden, tiram, dan salmon. Satu studi menyatakan bahwa meningkatkan vitamin D dapat membantu mengurangi gejala PMS. 6. Ganti Camilan dengan Kacang Alih-alih mengonsumsi keripik atau permen, makanlah kacang tanpa garam. Kacang kaya akan asam lemak omega-3 dan membantu merasa kenyang lebih lama. Selain itu, kacang-kacangan memiliki banyak manfaat untuk jantung. Cobalah berbagai jenis kacang-kacangan seperti pecan, walnut, almond, dan hazelnut. Untuk memaksimalkan manfaatnya, coba taburkan juga pada salad sayuran.
http://dlvr.it/SNRc4x

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama