Ini 9 Makanan B9 yang Baik Untuk Ibu Hamil dan Cegah Penyakit Kronis

Sariagri - Makanan dengan kandungan asam folat atau yang dikenal B9 dibutuhkan oleh tubuh terutama ibu hamil. Vitamin B9 juga dapat mencegah penyakit kronis.

Ahli gizi, Lisa Richards, mengatakan asam folat berperan dalam kesehatan sel dan darah dalam tubuh.

"Folat adalah nutrisi penting yang berperan dalam kesehatan sel dan produksi DNA dalam tubuh. Homosistein (asam amino) cenderung meningkat tanpa adanya folat yang cukup dalam tubuh, yang dapat menyebabkan peningkatan penyakit jantung. Folat dapat membantu mengurangi tanda dan gejala kesehatan sel, mulai dari penuaan kulit hingga penyakit kronis," ujarnya seperti ditulis Byrdie.

Berikut 9 makanan yang kaya vitamin B9:

1. Bayam

Secangkir bayam mentah menyediakan 15 persen asupan folat harian yang telah direkomendasikan. Selain itu terdapat juga kandungan vitamin C, K dan kalsium.

Selain bayam, sayuran hijau lainnya seperti kangkung dan sawi juga kaya nutrisi seperti folat dan vitamin K.

2. Kacang polong hitam

Protein nabati seperti kacang-kacangan adalah makanan pokok yang penting. Mereka mengandung folat, serat, protein, magnesium dan zat besi yang cukup. Satu setengah cangkir kacang polong memberikan 26 persen asupan asam folat harian yang direkomendasikan. Selain itu terdapat vitamin A, K, mangan dan kalsium.

3. Brokoli

Secangkir brokoli mentah mengandung 14 persen asupan B9 harian yang direkomendasikan dan vitamin C dan K serta serat. Secangkir brokoli mentah menyediakan 15 persen DV folat sedangkan secangkir brokoli yang dimasak menyediakan 20 persen.

4. Asparagus

Asparagus dapat dinikmati dengan cara dikukus, tumis atau panggang. Satu setengah cangkir asparagus yang dimasak menyediakan 34 persen folat yang direkomendasikan setiap hari. Selain itu asparagus juga mengandung vitamin A dan K serta thiamin.

5. Alpukat

Setengah dari alpukat menyediakan 15 persen asupan folat harian yang direkomendasikan. Selain itu alpukat juga memberikan lemak sehat.

6. Kacang hijau

Kacang hijau kaya vitamin. Satu setengah cangkir kacang hijau menyediakan 13 persen asupan folat harian yang direkomendasikan. Selain itu kacang hijau juga mengandung vitamin K, thiamin, vitamin B6 dan mangan.

7. Kacang merah

Satu setengah cangkir kacang merah menyediakan hampir 30 persen asupan folat harian yang direkomendasikan. Selain itu juga terdapat potasium, thiamin, vitamin K, mangan dan magnesium.

8. Pisang

Satu buah pisang berukuran sedang menyediakan 6 persen asupan folat harian yang direkomendasikan. 

9. Pepaya

Setengah cangkir potongan pepaya menyediakan sekitar 7 persen asupan folat harian yang direkomendasikan. Pepaya juga mengandung enzim yang mendukung pencernaan sehat.

 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama